Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Kepada seluruh keluarga besar AL-WILDAN ISLAMIC SCHOOL,
Kami ingin mengumumkan bahwa pelaksanaan Examination Of Authority (EXOT) akan segera dilaksanakan secara bertahap di seluruh cabang AL-WILDAN ISLAMIC SCHOOL, di mulai pada hari Sabtu, 11 Mei 2024, hingga akhir Semester Genap T.A 2023/2024.
Apa itu EXOT?
EXOT merupakan Ujian Mutu secara Lisan yang bertujuan untuk mengukur kemampuan siswa dalam memahami Bahasa Arab, Al-Qur’an dan Bahasa Inggris. Ujian ini akan dilakukan dengan mengundang penguji berkompeten dari cabang yang berbeda (penguji silang), sehingga dapat memberikan penilaian yang objektif terhadap kemampuan siswa.
Kami mengingatkan bahwa EXOT wajib dihadiri serta disaksikan langsung oleh orang tua atau wali tiap siswa. Kehadiran orang tua/wali sangat diperlukan untuk memberikan dukungan dan motivasi kepada anak-anak dalam menghadapi ujian ini.
Tujuan Pelaksanaan EXOT:
- Mengukur kemampuan siswa dalam memahami Bahasa Arab, Al-Qur’an dan Bahasa Inggris.
- Memberikan penilaian yang objektif dan adil terhadap kemampuan siswa.
- Meningkatkan kualitas pendidikan di AL-WILDAN ISLAMIC SCHOOL.
Kami mengharapkan kerjasama dari seluruh keluarga besar AL-WILDAN ISLAMIC SCHOOL dalam menjalani proses ini. Semoga dengan adanya EXOT ini, AL-WILDAN ISLAMIC SCHOOL dapat terus meningkatkan mutu pendidikan dan membantu siswa dalam meraih prestasi terbaik, barakallahu fiikum.